oleh

Sekda Tekankan ASN Pemkab Serang Efisiensi Anggaran Secara Cerdas

Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang ditekankan untuk mengembangkan pola pikir baru dan melakukan efisiensi anggaran secara cerdas. Kemudian, merespons isu ekonomi secara bijak, baik dalam lingkup instansi maupun pribadi.

 

Penekanan disampaikan oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Serang, Rudy Suhartanto, saat menjadi Pembina Apel Gabungan Perangkat Daerah dan Halal Bihalal di Lapangan Pendopo Bupati Serang pada Rabu, 9 April 2025.

Baca Juga  Hari Ke 26 TMMD 121 Kodim 0601/Pandeglang Tuntaskan Pipanisasi Air Bersih

 

“Kami berharap seluruh ASN mampu bersikap tanggap, adaptif, dan bijak dalam mengelola keuangan, baik dalam konteks pribadi maupun sebagai pengelola anggaran di instansi,” tegasnya.

 

Dengan demikian, sambung Rudy, rancang kegiatan yang berdampak langsung pada masyarakat dan hindari pemborosan. “Karena setiap rupiah dari APBD harus kita kelola dengan penuh tanggung jawab dan akuntabel,” tandasnya.

Baca Juga  Pantau Kegiatan dan Keberadaan WNA, Kemenkumham Malut Laksanakan Operasi Intelijen Keimigrasian di Halmahera Barat

 

Oleh karenanya, Rudy mengajak seluruh ASN untuk menjadikan suasana pasca-Ramadan sebagai kesempatan memperbaiki kualitas pelayanan, mengevaluasi capaian kinerja program. “Kemudian, mengefisienkan anggaran dan memberikan ruang untuk tumbuh dan berkembangnya kreativitas serta inovasi pegawai,” ucapnya.

 

Usai apel gabungan, dilanjutkan Halal Bihalal bersama Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah. Mulai dari para eselon 2, 3, dan 4, dan ratusan staf antri untuk bersalaman dengan orang nomor 1 di Kabupaten Serang tersebut, didampingi Pj Sekda, Rudy Suhartanto.

Baca Juga  Pelatihan Paralegal Serentak Khusus bagi Kelompok Kadarkum Wilayah Maluku Utara

 

News Feed