JAKARTA – Rutan Kelas I Jakarta Pusat mengikuti Turnamen Bola Voli Putri dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan yang ke-59 Tahun 2023, Selasa (07/03).
Saat dikonfirmasi, Kepala Rutan Jakarta Pusat Fauzi Harahap menuturkan bahwa pelaksanaan Turnamen bola voli ini dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59.
“Alhamdulilah para peserta sangat antusias mengikuti beragam rangkaian dalam menyambut peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan,” ujarnya.
Karutan juga menambahkan bahwa ini juga dalam upaya mempererat hubungan kekeluargaan di Rutan Kelas I Jakarta Pusat.
“Tentu dengan mengikuti kegiatan ini saya berharap ada hubungan yang terjalin dengan harmonis, disisi lain semangat yang membara benar-benar muncul dari para atlet atau peserta perlombaan,” tambahnya. (Red).







![79b50de2-8c21-47bb-ab6d-e0bfb00d272c[1]](https://polten.co.id/assets/images/2020/12/79b50de2-8c21-47bb-ab6d-e0bfb00d272c1-150x150.jpg)