oleh

Peringati Hari Pengayoman ke-80, Kemenkum Malut Gelar Upacara Tabur Bunga

Ternate – Dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-80 tahun 2025, Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum (Kemenkum) Maluku Utara (Malut) menggelar upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Banau, Ternate, Kamis (24/7).

Kakanwil Kemenkum Malut, Budi Argap Situngkir dalam keterangannya mengungkapkan bahwa upacara ini sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan, memperkokoh komitmen insan pengayoman dalam memberikan pelayanan hukum yang berkualitas.

Baca Juga  Kemenkum Malut Sosialisasi Aplikasi E-Harmonisasi kepada Pemda

Selain itu, Argap Situngkir menambahkan kegiatan ini juga menjadi momen refleksi bagi generasi penerus untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan bekerja keras dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Ziarah ini bukan sekadar mengenang, tetapi juga meneguhkan semangat pengabdian kita sebagai insan pengayoman. Kita lanjutkan perjuangan para pahlawan dengan kerja nyata yang tulus, jujur, dan berdampak bagi masyarakat,” jelas Argap Situngkir.

Baca Juga  LKPD TA 2024 Raih WTP, Pemprov Banten Raih Opini WTP Kesembilan Berturut-turut

Bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Chusni Thamrin, dan Komandan Upacara Kabid AHU, M Kasim Umasangadji, Perwira Upacara Plt Kabag TU dan Umum, Irwan Kadir. Upacara dihadiri Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan (P3H) Zulfahmi, Pejabat Manajerial, Non Manajerial, dan pegawai.

Selanjutnya, Inspektur Upacara memimpin rangkaian tabur bunga bersama seluruh jajaran Kanwil Kemenkum Malut.

Baca Juga  Lapas Perempuan Tangerang Jadi Tempat Pertemuan Rutin Dharma Wanita Persatuan Kemenkumham Banten

News Feed