oleh

Penuhi Hak Warga Binaan, Lapas Cilegon Bagikan Kebutuhan Dasar Kepada Seluruh WBP

POLTEN.CO.ID – Lapas Kelas IIA Cilegon berbagi melalui pembagian sarpras alat mandi kebutuhan dasar bagi warga binaan, Pembagian Sarana dan Prasarana (Sarpras) alat mandi menjadi langkah nyata dalam pemenuhan kebutuhan dasar warga binaan, mewujudkan komitmen terhadap kesejahteraan mereka. Selasa (07/05) siang.

Pembagian Sarpras ini diselenggarakan di area blok hunian Lapas Kelas IIA Cilegon, di mana petugas Lapas Kelas IIA Cilegon memberikan langsung paket Sarpras ke kamar masing-masing warga binaan, memastikan distribusi yang efektif dan menyeluruh. Setiap paket dilengkapi dengan perlengkapan mandi lengkap, seperti sabun, sampo, sikat gigi, dan pasta gigi. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap warga binaan memiliki akses yang sama terhadap fasilitas-fasilitas kebersihan yang diperlukan untuk menjaga kesehatan dan kebersihan pribadi.

Baca Juga  Lapas Cikarang Gandeng Zuri Express Lippo Cikarang Berikan Pelatihan bagi Pegawainya

Kepala Lapas Kelas IIA Cilegon, Yosafat Rizanto, menyatakan pentingnya pembagian Sarpras ini dalam meningkatkan standar kehidupan warga binaan. “Kami berkomitmen untuk memberikan perhatian yang serius terhadap kebutuhan dasar warga binaan, termasuk kebutuhan akan kebersihan dan kesehatan pribadi. Dengan pembagian Sarpras ini, kami berharap dapat memberikan dukungan yang lebih besar kepada mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari di dalam Lapas,” ujarnya.

Baca Juga  Puluhan Warga Binaan Lapas Kelas IIA Serang Ikuti Sosialisasi Pemilu dan Perekaman e-KTP

Pembagian Sarpras alat mandi ini bukan hanya sekedar pembagian barang, tetapi juga merupakan upaya nyata dalam memberikan perlakuan yang manusiawi dan memperhatikan hak asasi setiap individu, termasuk para warga binaan. Semoga dengan adanya pembagian Sarpras ini, kehidupan di dalam Lapas Cilegon dapat semakin membaik dan memberikan dampak positif bagi semua yang terlibat.(***)

Baca Juga  Semarakkan Hari Pengayoman Ke-79, Rutan Bangil Gelar Lomba Antar Pegawai

News Feed