oleh

Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang mengikuti kegiatan peresmian Ketahanan Pangan Nusakambangan dan penanaman pohon kelapa serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Agus Adrianto, ini dilaksanakan secara virtual dan diikuti jajaran pegawai Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang melalui aplikasi Zoom Meeting.

Baca Juga  Satgas Yonarmed 11 Kostrad Laksanakan Pelayanan Kesehatan “Door to Door” di Perbatasan

Sebagai bentuk partisipasi aktif, Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang, Salis Farida, turut melakukan penanaman pohon kelapa secara serentak di lahan kebun Lapas Terbuka Kelas IIB Ciangir. Aksi tersebut menjadi wujud nyata dukungan Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang dalam memperkuat ketahanan pangan nasional serta memanfaatkan lahan produktif milik UPT Pemasyarakatan.

Baca Juga  Menuju IPPAFEST 2025, Rutan Bangil Perkuat Koordinasi Lewat Zoom Meeting

Dalam sambutannya, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Agus Adrianto, menekankan bahwa program ini merupakan bagian dari Asta Cita Presiden Republik Indonesia dan 13 Program Akselerasi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan. “Pemasyarakatan tidak hanya menjalankan fungsi pembinaan, tetapi juga harus berkontribusi nyata dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional. Penanaman kelapa serentak hari ini adalah langkah strategis yang akan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat,” tegasnya.

Baca Juga  Sinergi Ketahanan Pangan melalui Penanaman Bibit Kelapa

News Feed