oleh

KDM Tetap Konsisten Keberpihakan kepada Pers

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi merespons turunnya nilai anggaran untuk media massa.

Menurutnya, keberpihakan kepada pers tidak bisa dilihat dari besar kecilnya anggaran yang diberikan.

“Apakah berpihak kepada pers itu harus kontrak kerja sama media atau dilhat dari besarnya biaya kontrak dengan media, kan tidak,” ucapnya di Kota  Bandung, Jumat (2/5/2025).

Baca Juga  Rutan Surakarta Gelar Razia Gabungan Wujudkan Kondusifitas Jelang Ramadhan

Gubernur yang akrab disapa KDM ini menjelaskan, keberpihakan kepada pers ditunjukkan dengan memberikan pernyataan yang terbuka kepada media untuk mencerdaskan masyarakat.

Oleh sebab itu, walaupun anggaran media menurun, ia akan tetap memberikan yang terbaik untuk media.

“Keberpihakan kepada pers adalah ketika gubernurnya memberikan pernyataan-pernyataan yang terbuka kepada media, menjadi konsumsi media, mencerdaskan rakyat,” ujarnya.

Baca Juga  Satgas Pos Tembalang Yonarmed 11 Kostrad Gandeng BNN Gelar Sosialisasi P4GN

Pemda Provinsi Jabar menurunkan anggaran untuk media massa dari Rp50 miliar menjadi Rp3 miliar.

Menurutnya, pengurangan anggaran tersebut tidak akan membuat media kehilangan sumber berita.

“Dari (kurang lebih) Rp50 miliar menjadi Rp3 miliar ini apakah media di Jabar kehilangan sumber berita dan apakah beritanya tidak dibaca orang. Menurut saya hari ini malah banyak yang dibaca orang,” ucap KDM.

Baca Juga  Halal Bihalal Muhammadiyah Ciledug, Gubernur Banten Andra Soni Paparkan Program Pemprov Banten

News Feed